8 Jenis Tanaman Hias Gantung yang Cocok untuk Dekorasi Hunian Rumah Minimali
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah
Jenis tanaman hias gantung yang cocok untuk dekorasi hunian rumah minimalis, untuk dekorasi gaya yang minimalis saat ini memang sudah menjadi tren tersendiri untuk mendesain hunian rumah di indonesia. Tren yang saat ini sudah mulai muncul setidaknya untuk beberapa tahun terakhir. Dan bahkan hingga saat ini pun gaya minimalis masih sangat digandrungi dan menjadi favorit sebagian masyarakat guna membangun hunian yang sederhana dan juga terlihat cantik.
dalam dekorasi rumah dengan gaya yang minimalis, pada umumnya akan lebih mengutamakan barang atau perabotan rumah yang mungkin penting dan juga untuk menghilangkan perabotan yang tidak terpakai. Dalam hal ini juga sudah disesuaikan dengan ukuran rumah yang umumnya saat ini sangat kecil dan juga sederhana. Tapi walaupun semua serba minimalis, beberapa hunian dengan gaya minimalis ini menjadi lebih terlihat cantik ditambah lagi dengan berbagai dekorasi yang sudah ditambahkan ke dalam ruangan rumah.
Salah satu dekorasi yang paling sering dipakai dalam desain minimalis yaitu tanaman hias gantung. Tanaman hias yang satu ini mempunyai banyak kelebihan yang sangat pas jika digunakan untuk menghias rumah minimalis. Untuk jenis tanaman hias gantung ini bisa diletakkan di seluruh spot atau ruangan lainnya tanpa banyak memakan tempat. Tidak hanya itu, beberapa jenis tanaman hias gantung yang ada biasanya juga sangat minim dalam perawatan, sehingga akan sangat mudah dalam pemeliharaannya.
Baca juga: Jenis-Jenis Bunga Anggrek
Selain digunakan sebagai pemanis dekorasi hunian rumah, jenis tanaman hias ini mampu untuk memberikan kesan asri dan juga hijau dalam ruangan. Bahkan sekarang tanaman ini juga dapat memproduksi oksigen lebih untuk dalam ruangan, sehingga sirkulasi yang ada di udara menjadi lebih lancar.
Untuk anda yang sedang melakukan pembangunan rumah gaya yang minimalis, anda bisa memilih tanaman hias gantung sebagai hiasan unik juga cantik untuk dekorasi nya. Dirangkum berbagai sumber yang ada, berikut ini beberapa jenis tanaman hias gantung yang akan cocok untuk dekorasi hunian rumah minimalis yang dapat menjadi pilihan anda.
Jenis tanaman hias gantung yang cocok untuk dekorasi hunian rumah
1. Tanaman hias sirih gading
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Jenis tanaman hias gantung ini yang bisa anda coba yakni tanaman hias sirih gading, atau juga disebut dengan nama lain sirih balster heart. Jenis tanaman ini dinamakan sirih karena bentuk daun pada tanaman ini mirip sekali dengan daun sirih. Tapi bedanya, sirih blaster heart ini mempunyai corak warna putih yang terdapat pada setiap bagian daunnya. Maka tidak heran jika masyarakat juga lebih mengenalnya dengan sebutan tanaman hias sirih belanda.
Jenis tanaman hias gantung ini hanya akan tumbuh dalam bentuk batang dan juga daun tanpa bunga. Dan jika ditanam di dalam media pot yang berukuran kecil dan diletakkan secara menggantung maka batang dan daun sirih blaster herat bisa tumbuh menjuntai ke bawah.
Memiliki corak yang indah dan juga bentuk serta sifatnya yang dapat tumbuh menjuntai akan sangat pas untuk dijadikan dekorasi ruangan. Dengan adanya tanaman ini ruangan akan menjadi lebih terasa hidup dan tidak membosankan.
2. Tanaman hias lili paris
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Tanaman hias lili paris juga termasuk ke dalam jenis tanaman hias gantung yang dapat dipilih sebagai ornamen untuk dekorasi rumah minimalis. Untuk tanaman jenis ini dikenal dengan sebutan nama spider plant, karena memiliki bentuk daunnya yang banyak menyerupai seperti kaki laba-laba. Jenis tanaman gantung ini memiliki kemampuan untuk adaptasi yang sangat baik dengan area lingkungan sekitar. Bahkan tanaman ini bisa ditanam di berbagai macam bidang tanah yang ada.
Anda bisa menanam lili paris dalam pot yang berukuran kecil dan dapat menggantungkannya di spot maupun di tengah ruangan rumah anda. Corak daunnya memadukan warna hijau dan garis putih pada bagian-bagian tepinya akan terlihat sangat rapi dan juga cantik jika semakin tumbuh menjadi lebat di dalam pot gantung. Anda tidak perlu khawatir untuk metode perawatan nya, jenis tanaman ini termasuk ke dalam tanaman yang minim perawatan nya sehingga akan memudahkan anda untuk memeliharanya.
Baca juga: Jenis Tanaman Hias Bunga Outdoor
3. Tanaman hias kaktus anggur
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Yang selanjutnya tanaman hias gantung tidak kalah cantik juga menarik untuk dijadikan beberapa pilihan dekorasi rumah bergaya minimalis yaitu kaktus anggur yang lebih dikenal dengan nama sedum morganianum. Jenis tanaman ini masih termasuk jenis tanaman kaktus, akan tetapi tanaman mempunyai bentuk yang unik dibandingkan dengan kaktus pada umumnya. Keunikan nya terletak pada batangnya yang bulat dan juga kecil yang akan tumbuh bergerombol dan memanjang. Memiliki warnanya yang hijau pucat akan membuat tanaman menjadi semakin menyerupai anggur hijau.
Tanaman ini dapat ditanam dalam pot berukuran kecil dan bisa digantungkan pada halaman atau teras rumah. Anda juga bisa dengan mudah meletakkannya dalam ruangan untuk dekorasi guna mempermanis ruangan. Tanaman ini juga masuk ke dalam jenis tanaman yang mudah cara perawatan nya, sehingga akan sangat praktis dan cocok jika anda ingin menjadikan hiasan dekorasi rumah.
4. Tanaman hias pakis boston
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Jenis tanaman hias gantung yang menjadi rekomendasi selanjutnya yaitu tanaman pakis boston. Tanaman gantung ini memang sudah favorit bagi banyak semua orang untuk bisa dijadikan dekorasi luar ruangan rumah anda. Pada umumnya tanaman ini ditanam dalam pot kemudian digantungkan di teras depan rumah atau ruangan lainnya.
Warnanya yang terlihat hijau mencolok, sangat pas untuk dekorasi teras rumah yang bergaya minimalis. Daunnya yang sangat lebat dan tumbuh dengan menjuntai menjadikan daya tarik tersendiri jika anda letakkan di teras depan rumah. Jika anda orang yang sibuk, tidak perlu khawatir untuk merawat tanaman ini. Karena tanaman ini sangat praktis dan mudah untuk dipelihara tanpa adanya perawatan ekstra.
5. Tanaman hias dischidia geri
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Tanaman selanjutnya yaitu dischidia geri ini juga bisa anda pilih sebagai dekorasi hiasan rumah dengan gaya yang minimalis. Tanaman gantung ini mempunyai bentuk daunnya yang pipih dan juga kecil, dapat tumbuh sejajar pada batang yang tumbuh menjuntai ke bawah. Adapun ciri khas ini sangat pas untuk ditanam di dalam pot yang kecil dan dapat digantung.
Tidak seperti yang tanaman lain, tanaman ini ternyata tidak terlalu suka tempat-tempat yang banyak mendapatkan panas sinar matahari. Untuk anda yang mulai tertarik dengan tanaman ini, akan lebih baik untuk tidak meletakkannya di dekat jendela, juga pintu rumah ataupun daerah lainnya yang mungkin bisa saja tersorot sinar matahari secara langsung. Anda juga dapat meletakkannya di tengah-tengah ruangan atau juga pada bagian lainnya dalam ruangan yang tidak ada sinar matahari.
6. Tanaman hias peperomia hope
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Tanaman hias gantung peperomia hope ini ternyata cukup unik untuk bisa dijadikan sebagai dekorasi rumah minimalis. Tanaman gantung ini masih termasuk jenis tanaman sukulen. Tanaman ini tumbuh dengan batang dan juga daun yang berwarna hijau. Warna hijau di bagian daun biasanya akan lebih terlihat tua dibandingkan dengan warna yang ada pada bagian batangnya. Hal ni tentu yang menjadikan tanaman jenis ini unik yaitu bentuk daunnya pipih sedikit tebal dan dengan tekstur yang halus dan tanaman bisa tumbuh menjuntai ke bawah.
Maka tanaman ini sangat cocok sekali untuk anda tanam di dalam pot lalu gantungkan di depan teras rumah ataupun di dalam ruangan rumah. Tetapi untuk lebih disarankan anda lebih baik memilih tempat hangat dan tidak terkena paparan sinar matahari secara langsung, karena jika terkena sinar secara langsung maka dapat membuat warna daun akan semakin hijau pekat dan tidak lagi terlihat cantik dan menarik.
Baca juga: Tanaman Hias Gantung untuk Rumah Mungil
7. Tanaman hias scindapsus
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Berbeda sekali dengan tanaman hias gantung peperomia hope diatas, scindapsus merupakan tanaman yang sangat membutuhkan paparan sinar matahari untuk bisa mempercantik warna daunnya. Tanaman scindapus ini sangat mirip dengan tanaman hias sirih gading. Mempunyai daun yang sama-sama tumbuh dengan lebar dan juga pipih serta dapat tumbuh secara bergerombol. Tetapi tanaman ini mempunyai corak putih lebih banyak dibandingkan dengan tanaman sirih gading.
Tanaman ini sangat cocok jika ditanam di dalam pot dan digantungkan di luar ruangan maupun dalam ruangan. Jika anda menggantungkannya di dalam ruangan yang tidak terkena paparan sinar matahari, sebaiknya perlu sesekali anda membawanya ke luar ruangan rumah guna untuk bisa mendapatkan cahaya sinar matahari agar daunnya dapat tumbuh dengan memiliki warna yang cantik dan unik.
8. Tanaman hias tradescantia
Jenis tanaman hias gantung untuk dekorasi rumah |
Untuk rekomendasi anda yang terakhir bisa anda pilih jika hendak mendekorasi rumah gaya minimalis yaitu tanaman tradescantia. Tanaman ini mempunyai corak garis dan juga memiliki warna yang beragam. Pada umumnya, jenis tanaman ini banyak ditemukan corak warna hijau dan juga putih pada permukaan daun, dan ada juga warna ungu pada bagian bawah daun.
Tanaman ini sangat cocok jika ditanam di dalam pot-pot kecil dan digantung guna mempercantik luar maupun dalam ruangan. Yang perlu diingat, bahwa tanaman trasdescantia sangat membutuhkan air yang cukup dalam proses pertumbuhannya. Sehingga anda yang sudah mulai tertarik untuk menanam jenis tanaman ini perlu untuk memberikan asupan air secara rutin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News.
Author recommendation
Jenis Investasi Online yang Terpercaya dan Aman Bagi Pemula
Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Menjalankan Bisnis Online